Jamin Keamanan Piala Dunia U-17, Kapolresta Surakarta Pimpin Langsung Patroli

oleh -115 Dilihat
Kapolresta Surakarta Kombes.Pol. Iwan Saktiadi, SIK.MH.MSi turun langsung berpatroli
Kapolresta Surakarta Kombes.Pol. Iwan Saktiadi, SIK.MH.MSi turun langsung berpatroli

KILASJATENG.ID-Kapolresta Surakarta Kombes.Pol. Iwan Saktiadi, SIK.MH.MSi turun langsung berpatroli memantau situasi wilayah saat pengamanan latihan yang dilakukan personel Polri di Lapangan tempat latihan para peserta Piala Dunia FIFA U-17 di Surakarta

Pada Sabtu (18/11/2023), Kapolresta memantau pelaksanaan pengamanan saat tim Spanyol menjalani latihan di Lapangan Sriwaru. Spanyol melaksanakan latihan pada pukul 10.30 WIB di tengah suhu panas Surakarta yang mencapai 31 derajat celsius.

Kapolresta Surakarta Kombes.Pol. Iwan Saktiadi, SIK.MH.MSi mengatakan pihak kepolisian tidak hanya mengamankan saat pertandingan di Stadion Manahan, namun juga pengamanan lokasi latihan

“Adapun lapangan yang digunakan latihan tim peserta Piala Dunia FIFA U-17 adalah lapangan Sriwedari, lapangan stadion UNS, lapangan Banyuanyar, lapangan Kota Barat dan lapangan Sriwaru,” ucap Kombes Iwan Saktiadi dikutip dari laman Tribrata News Jateng.

Baca Juga  Patroli Rutin Malam Minggu, Tim Sparta Polresta Solo Amankan 8 Warga Pesta Miras di Dua Lokasi Berbeda

“Pengamanan tersebut dilakukan guna menjamin keamanan dan kenyamanan para pemain tim peserta Piala Dunia FIFA U-17 saat latihan ,” tambahnya.

Kapolresta Surakarta menerangkan para personil yang melaksanakan pengamanan hanya berjaga di luar stadion untuk memastikan agar latihan berjalan lancar dan tidak ada penonton tanpa ijin yang bisa masuk ke lokasi latihan.

Sementara Kabidhumas Polda Jateng Kombes Pol Satake Bayu Setianto menerangkan, pengamanan piala dunia U-17 di Surakarta merupakan salah satu prioritas penting Polda Jateng.

“Seluruh lokasi yang terkait perangkat pertandingan dari FIFA, penginapan, logistik dan pemain serta official menjadi fokus pengamanan,” kata dia.

Pengamanan dilakukan tidak hanya lingkup di kota Surakarta tetapi juga bandara Adi Sumarmo yang ada di Kabupaten Boyolali.

Baca Juga  HUT ke-52 PDIP, Kader di Kota Solo Gelar Umbul Donga dan Aksi Cap Jempol Darah

“Seluruh personel pengamanan berjumlah 3.616 anggota baik dari unsur TNI maupun Polri. Semuanya sudah menjalani pelatihan dan fokus pengamanan piala dunia U-17,” tambahnya.

Diungkapkannya, sejauh ini pengamanan berjalan sesuai rencana dan situasi kamtibmas di kota Surakarta dan sekitarnya sangat kondusif.

“Semuanya berkat kerjasama dengan instansi terkait, partisipasi aktif serta doa seluruh masyarakat kota Surakarta. Kita berharap situasi tetap kondusif sampai laga final nantinya,” pungkasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News